Bunda, ini Cara Menjaga Anak Tetap Sehat di Musim Hujan

Bunda, ini Cara Menjaga Anak Tetap Sehat di Musim Hujan - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Balita Susah Makan. (Foto: GenPI.co).

GenPI.co Jatim - Musim hujan telah tiba bunda. Penting untuk menjaga anak tetap sehat agar aktivitas sehari-harinya tidak terganggu. 

Dosen Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah atau UM Surabaya Gina Noor Djalilah membagikan cara menjaga anak tetap sehat di musim hujan.

Dia mengatakan, penyakit rawan muncul karena tingkat kelembaban yang tinggi, berkurangnya paparan sinar matahari, serta banjir. 

BACA JUGA:  Daftar Lokasi Nongkrong Asyik di Surabaya, Anak Senja Merapat

Beberapa penyakit yang biasa muncul di musim hujan, seperti diare/gastroenteritis (kolera), influenza, demam berdarah, tifus, leptospirosis, hepatitis A, hingga penyakit kulit.

Berikut ini tips dari Gina untuk mencegah penyakit-penyakit tersebut. 

1. Siapkan pelindung hujan

BACA JUGA:  Terenyuh Kisah Rusdi, Pemain Arema FC Jadikan Anak Angkat

Menyiapkan peralatan agar anak tidak kehujanan sangat penting disaat cuaca tidak menentu seperti sekarang. Karena itu, sediakan payung, jas hujan, dan sepatu hujan. 

2. Tidak membiarkan air menggenang

Genangan air menjadi sarang nyamuk. Rajin mengosongkan atau menutup wadah penampungan air bisa mencegah nyamuk berkembang biak. 

BACA JUGA:  Puluhan Anak jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Jumlahnya Mengejutkan

“Nyamuk penyebab demam berdarah berkembang biak di air yang tergenang yang bersih,” ujarnya dikutip dari laman resmi UM Surabaya, Senin (17/10). 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya