Kesehatan Mental Perannya Besar, Wajib Waspada

Kesehatan Mental Perannya Besar, Wajib Waspada - GenPI.co JATIM
Pemberian materi terkait pentingnya menjaga kesehatan mental bagi masyarakat di Desa Kedungsari, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, pada Jumat (15/10) lalu. (foto : Humas Unesa).

Jatim.GenPI.co - Menjaga kesehatan mental wajib dilakukan, sebab perannya besar bagi pola kesehatan tubuh seseorang. Maka dari itu masyarakat wajib waspada.

M Farid Ilhamuddin, ketua tim pelaksana kegiatan Pendidikan Kesehatan Mental Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mengatakan, permasalahan kesehatan mental bisa dalam bentuk depresi, skizofrenia, kecemasan, bahkan susah tidur pun termasuk gangguan mental.

Kemudian, faktor-faktor yang menjadi gerbang terjadinya gangguan mental dapat disebabkan oleh faktor biologis, gangguan fungsi otak, dan trauma masa lalu.

BACA JUGA:  Tak Tahan Ingin Begituan Tapi Ada Anak, Berikut Tipsnya

"Faktor gaya hidup juga jadi pemicu. Apalagi selama pandemi, kita tentu banyak stress dan tekanan jadi rawan gangguan mental," kata Farid melalui keterangan tertulis, Jumat (5/11).

Farid mengungkapkan, Unesa sendiri sudah melakukan kegiatan edukasi terkait pentingnya menjaga kesehatan mental bagi masyarakat di Desa Kedungsari, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, pada Jumat (15/10) lalu.

BACA JUGA:  Jangan Remehkan Musim Hujan, Pakar UB Bagikan Tips Merawat Wajah

Sebab lanjutnya, kesehatan mental juga bisa menjadi pemicu kemunculan berbagai penyakit, seperti stroke, diabetes hingga penyakit jantung.

"Kegiatan kami kemas dalam bentuk pelatihan dan penyuluhan, ada penyampaian materi dan ada diskusi bersama," jelasnya.

BACA JUGA:  Pemanasan Berhubungan Ranjang Idealnya Berapa Lama? Ini Jawabanya

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan minat masyarakat dalam berolahraga dan merupakan bagian dari upaya Unesa mendukung program Jatim Seger (senang bergerak) yang digagas Gubernur Jawa Timur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya