
Jatim.GenPI.co - Korban pria berinisial HNA (40) gregetan. Warga Surabaya itu telah melakukan penipuan seleksi penerimaan Taruna Akademi Polisi (Akpol) Tahun 2021.
Polda Jawa Timur pun meringkus HNA setelah mendapat laporan dari warga Surabaya dan Jember.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Polisi Gatot Repli Handoko mengatakan, korban merasa ditipu pelaku pada 14 Oktober 2021 lalu.
BACA JUGA: Pria Asal Jakarta Ditangkap Polres Jember di Depan Minimarket
Modusnya mengaku sebagai Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas). Gatot menegaskan bahwa HNA bukan bagaian Wantannas.
"Tersangka ini mengaku kepada korban bahwa dia merupakan salah satu anggota dari staf khusus di Wantannas, sehingga bisa memasukkan ke Taruna Akpol," ujarnya, Jumat (22/10).
BACA JUGA: Via Vallen Pamer Foto Bareng Pria, Tulis Kalimat Unik
Gatot menjelaskan, sebenarnya banyak laporan yang telah masuk ke kepolisian.
"Sampai saat ini baru dua korban yang bisa ditindaklanjuti, kemungkinan masih banyak korban lain yang tertipu oleh tersangka," katanya.
BACA JUGA: Pria di Malang ini Tak Sadar Jalan Buntu, Polisi Menangkapnya
Wadirreskrimum Polda Jatim AKBP Ronald Purba mengatakan, tersangka HNA selalu mengaku sudah sering nmembantu memasukkan peserta seleksi Akpol dalam aksinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News