Jus Herbal Bu Koes, Produk Lokal Malang untuk Jaga Kesehatan

Jus Herbal Bu Koes, Produk Lokal Malang untuk Jaga Kesehatan - GenPI.co JATIM
Jus Herbal Bu Koes. Foto: Instagram/herbalbukoes.

Jatim.GenPI.co - Sejak pandemi Covid-19 melanda di Tanah Air dua tahun belakangan, konsumsi herbal terus meningkat.

Permintaan empon-empon seperti jahe melonjak. Tumbuhan ini dinilai memiliki kasiat tinggi untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Namun, kini tidak perlu lagi repot membuatnya. Jus Herbal Bu Koes telah menyediakan minuman herbal yang mudah dikonsumsi.

BACA JUGA:  Mahasiswa ITS Rintis Startup Keren, Digiflux Namanya

Melansir dari Instagram @herbalbukoes, Jus Herbal Bu Koes merupakan ramuan dari beberapa bahan yang sudah dipercaya sejak lama memiliki kasiat istimewa.

Di antaranya, bawang putih, jahe merah, cuka apel, madu, dan lemon.

BACA JUGA:  BIOSCAP, Pupuk Buatan Mahasiswa UB yang Mampu Tekan Penyakit

Produk ini merupakan usaha skala rumahan yang dikembangkan di Malang. Tepatnya di Jalan S. Supriadi VI 2347M Sukun, Kota Malang.

"Produk selalu fresh karena homemade & tidak diproduksi secara massal. Tanpa zat pengawet, perasa, pewarna dan tidak ditambahkan air, murni hanya terbuat dari sari bahan-bahan yang tertera. 100 persen Halal," tulis Instagram @herbalbukoes.

BACA JUGA:  Atmal Footwear Kediri, Utamakan Kenyamanan Pada Penggunanya

Manfaatnya cukup banyak. Jus herbal ini disebut memiliki kasiat menyembuhkan berbagai macam penyakit, seperti jantung koroner, kolesterol, tekanan darah tinggi, penyumbatan pembuluh darah, stroke, obesitas, dan memperbaiki metabolisme tubuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya