
GenPI.co Jatim - Inovasi dilakukan tiga mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya.
Mereka menciptakan aplikasi Garam.id yang dapat digunakan membantu hasil produksi garam dalam negeri terserap.
Ketua tim, Berliana Nur Indah Sari menyebutkan, aplikasi ini digunakan untuk edukasi kepada petani agar meningkatkn kualitas garam petani.
BACA JUGA: ITS Surabaya dan Satgas Covid-19 Keluarkan Buku Anak Menarik
Ia mengeklaim, dari aplikasi ini dapat dapat mengidentifikasi jenis garam.
“Selain itu, Garam.id ini juga menyediakan artikel dan literatur tentang kualitas garam nasional,” ujarnya mengutip laman resmi ITS, Kamis (11/11).
BACA JUGA: Sahawood, Industri Kreatif Istimewa dari Kota Malang
Berliana menyebut, Garam.id dilengkapi dengan prakiraan cuaca yamg dapat dimanfaatkan petani dari gagal panen.
Karena aplikasi tersebut juga terubung dengan pedagang besar, petani tidak perlu lagi terhubungan dengan perusahaan besar.
BACA JUGA: Bhusana, Bank Sampah Daurulang Pakaian Mahasiswa ITS Surabaya
“Dengan Garam.id ini para petani garam bisa menjual garam langsung kepada industri,” tegasnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News