
GenPI.co Jatim - Wisata kuliner di Kota Malang banyak pilihannya, salah satu rekomendasi resto untuk menghabiskan waktu di akhir pekan adalah Lafayette Coffe and Eatery.
Kafe yang terletak di tengah Kota Malang ini menawarkan suasana nongkrong yang berbeda, yakni berkonsep hertiage nan mewah.
Pemilik Lafayette Tasya Basalamah mengungkapkan, pemilihan tema hertiage agar masyarakat yang berkunjung bisa menikmati suasana Kota Malang era 1940-an.
BACA JUGA: 700 Orang Siap Meriahkan Kasada, Nantikan Acaranya
Tasya melanjutkan, bangunan Belanda yang menjadi tempat resto Lafayette tidak banyak berubah. Beberapa di antaranya masih dipertahankan, seperti ubin dan tembok.
Pada lantai duanya, kafe ini juga menyediakan rooftop dan area bebas merokok. Dengan adanya dua area ini bisa menjadi rekomendasi berkunjung bersama keluarga.
BACA JUGA: Rekomendasi Penginapan di Pacet dengan Nuansa Rumah Pohon
"Selain suasana heritage. Kami menyediakan beberapa menu Asian dan Western dengan rasa bintang lima namun, dengan harga yang ramah di kantong," ucap Tasya kepada GenPI.co Jatim, Kamis (9/6).
Kafe yang sudah berdiri sejak 2021 ini menyediakan berbagai pilihan menu, mulai kopi, susu, teh, camilan dan berbagai dessert.
BACA JUGA: Bakso Seafood Mojokerto, Rasanya Unik
Sedangkan untuk makanan berat Lafayette memiliki menu favorit, yakni rawon, sop, nasi goreng dan aneka steak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News