Rekomendasi All You Can Eat di Surabaya Saat Ramadan, Yuk Intip!

Rekomendasi All You Can Eat di Surabaya Saat Ramadan, Yuk Intip! - GenPI.co JATIM
Pengunjung melihat menu masakan Timur Tengah yang akan disajikan saat Ramadhan 2023 di Grand Dafam Signature Surabaya, Kamis (16/2/2023) malam. ANTARA/HO-Grand Dafam Signature Surabaya.

GenPI.co Jatim - Makanan berkonsep all you can eat (AYCE) di Surabaya saat Ramadan 1444 Hijriah nanti tampaknya masih menjadi favorit warga Surabaya, ketika berbuka puasa.

Pilihan makanan yang beragam menjadi salah satu alasan warga Kota Pahlawan untuk memilih buka puasa dengan cara AYCE.

Konsep makan all you can eat ini juga bakal diusung oleh Grand Dafam Signature Surabaya dengan tema "Harmony Iftar".

BACA JUGA:  Cultural Tourism Run 2023, Cara Pemkot Mojokerto kenalkan Wisata Sejarah

Marcomm Manager Grand Dafam Signatur Litania Utami menjelaskan, maksud Harmony Iftar adalah jelajah kuliner dunia.

"Jika di tahun sebelumnya kita highlight masakan-masakan Timur Tengah, tahun ini lebih banyak lagi variasi menu yang ditawarkan," jelasnya.

Food & Beverage Manager Grand Dafam Signature Beny Chandra menjelaskan, Harmony Iftar ini bakal dibuka pada hari ke-2 Ramadan atau setelah pemerintah memberikan pengumuman satu ramadan.

BACA JUGA:  Jadwal Bioskop Malang: SAS Red Notice dan Perjanjian Gaib Telah Tayang

"Harga early bird pada 23 Februari hingga 22 Maret 2023 mulai Rp 158 ribu per orang untuk periode buka puasa sampai 31 Maret," jelasnya.

Namun bagi pelanggan yang memesan mulai 1 April 2023, harganya berbeda, yakni mulai Rp 198 ribu per orang dengan penawaran beli 10 gratis 1. (ant)

BACA JUGA:  Mantap! Pisang Kirana Lumajang Dapat Sertifikat Internasional, Dikenal Seluruh Dunia

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya