Pemkot Mojokerto Gelar Festival Mojotirto, Segera Cek Jadwalnya

Pemkot Mojokerto Gelar Festival Mojotirto, Segera Cek Jadwalnya - GenPI.co JATIM
Pelaksanaan Mojotirto Festival 2023. ANTARA/HO-Pemkot Mojokerto.

GenPI.co Jatim - Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto segera menggelar acara Festival Mojotirto yang berlangsung dua hari, yakni mulai 20-21 Maret 2023.

Sesuai namanya, festival ini digelar dalam rangka peringatan Hari Air Sedunia yang dipusatkan di Sungai Ngotok, Jembatan Rejoto, Kecamatan Prajurit Kulon.

Festival yang berlangsung dua hari itu terdri dari pertunjukan teatrikal dan kuliner.

BACA JUGA:  Tiket Kereta Api Lebaran Daop 9 Menipis, Ayo Buruan Beli

Sutradara Festival Mojotirto 2023 Prastowo mengungkapkan, pada hari pertama bakal dipentaskan tari tradisional, upacara umbul donga tirta amerta, barongsai dan bantengan.

"Hari kedua ada lapak tempoe doeloe, teatrikal bumi, geni, banyu, angin, serta campur sari," jelasnya, Juma (17/3).

BACA JUGA:  Pemkab Banyuwangi Kembangkan Wisata Perkebunan Kakao, Sudah Ada Sejak Zaman Belanda

Sutradara Festival Mojotirto 2023, Prastowo, di Mojokerto, Kamis, mengatakan terdapat berbagai rangkaian kegiatan dalam festival tersebut.

Festival Mojotirto 2023 menurut Pratowo adalah wujud rasa syukur warga Kota Mojokerto yang dikemal melalui seni budaya, berupa umbul donga tirta amerta.

"Umbul artinya memanjatkan dan donga artinya adalah doa, sedangkan tirta artinya air dan amerta artinya adalah kehidupan," ujarnya.

Sementara itu dalam prosesi umbul dungo tirta amerta dilakukan dengan cara larung air dari tujuh sumber air penghidupan.

BACA JUGA:  Rekomendasi All You Can Eat di Surabaya Saat Ramadan, Yuk Intip!

Ketujuh air itu dari sumber air Jolotundho, Sumber Upas Candi Kedaton, Situs Damarwulan, Situs Sitinggil, Sakti Gajahmada Jatirejo, Situs Tribuana Tunggadewi Klinterejo, dan Sumber Air Sumur Towo Kubur Panjang. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya