Surabaya Bakal Punya Wisata Sungai, Susuri 4 Rute ini

Surabaya Bakal Punya Wisata Sungai, Susuri 4 Rute ini - GenPI.co JATIM
Susur Sungai Kalimas Untuk Pengembangan Wisata Air Di Kota Surabaya. Foto : Humas Pemkot Surabaya

Jatim.GenPI.co - Pemkot Surabaya melalui Disbudpar Kota Surabaya dan Pelindo III mengembangkan wisata sungai. Ada 4 rute yang bakal dilewati saat wisata sungai ini dibuka.

Adapun rute yang menjadi wisata air Kota Surabaya adalah, Monumen Kapal Selam (Monkasel) - Taman Prestasi - Museum Pendidikan - Siola - Jembatan Merah.

BACA JUGA: Lembah Indah Malang, Wisata Glamping yang Tahan Gempa

Lalu ada satu lokasi yaitu di Taman Petekan, di sana juga bakal ada UMKM.

"Jadi kita akan gabungkan menjadi satu konsep," kata Kepala Disbudpar Kota Surabaya, Antiek Sugiharti, Selasa (8/6) yang lalu.

Dia dan Pelindo III juga sudah melakukan susur sungai untuk melihat kondisi sekitar.

Dia menyebut, disepanjang perjalanan menuju Taman Petekan, ada beberapa hal yang menjadi catatannya untuk dilakukan perbaikan.

"Insyallah akhir tahun ini bisa terlaksana, untuk pengembangan selanjutnya kita lakukan secara bertahap," terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya