Weekend Belum Ada Rencana Pelesir? Coba Ke Gunung Gajah Ponorogo

Weekend Belum Ada Rencana Pelesir? Coba Ke Gunung Gajah Ponorogo - GenPI.co JATIM
Gunung Gajah. (Foto: Puncak Gunung Gajah/disbudparpora.ponorogo.go.id)

Nah, jika anda berniat untuk berkunjung ke sana alangkah lebih baik saat musim kemarau. Pertama tentu saja perjalanan tidak terlalu berat jika dibandingkan musim hujan.

Kemudian pemandangan yang disuguhkan saat musim kemarau lebih menarik, anda dapat melihat Ponorogo yang penuh cahaya dari ketinggian.

Dilansir dari website disbudparpora.ponorogo.go.id saat malam menuju dini hari, anda juga dapat menyaksikan gugusan bintang-bintang di galaksi bimasakti atau milky way dengan jelas!.

BACA JUGA: Banyuwangi Punya Klinik Kopi dan Coklat, Seru!

Gunung Gajah letaknya berada 24 kilometer ke arah tenggara dari pusat kota Ponorogo atau 50 menit perjalanan.

Akses menuju lokasi terbilang mudah, anda bisa menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua. Jika anda cukup cekatan, anda dapat naik ke puncak Gunung Gajag menggunakan sepeda motor dengan trek yang menantang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya