Khofifah Kunjungi Kabupaten Bojonegoro, Lihat Panen Gabah

05 April 2021 05:00

Jatim.GenPI.co - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa berkunjung ke Kabupaten Bojonegoro pada Minggu (4/4) di UD Trucuk.

Kunjungan orang nomor satu di Jatim ingin melihat gabah, sekaligus sebagai komitmen Khofifah untuk menyerap gabah hasil panen dari para petani di Bojonegoro.

BACA JUGA: Wow! Benih Padi di Banyuwangi Capai 15.000 Ton

"Saya ingin memastikan kondisi beras dan gabah, dititik sentra strategis Bojonegoro" ucap Khofifah dilansir dari Instagram @pemkabbojonegoro.

Sementara itu Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah mengatakan dengan kehadiran Gubernur Jawa Timur di Bojonegoro, memotivasi Kabupaten Bojonegoro untuk lebih baik lagi dalam mengambil peran untuk peningkatan produksi pertanian.

"Saat ini Kabupaten Bojonegoro terbesar nomor tiga untuk produksi gabah dan beras se Jawa Timur", jelasnya.

Pemkab Bojonegoro sudah melakukan koordinasi dengan berbagai Pihak terkait hasil penjualan pertanian.

Termasuk tahun 2021 ada dinamika di lapangan salah satunya terkait Bulog tidak mempunyai tusi lagi sebagai penyalur raskin.

Saat ini harga Gabah di tingkat petani mencapai Rp.4.300.

BACA JUGA: Kabar Baik, Bulog Jamin Stok Beras di Jember Aman

Bupati Bojonegoro berharap kedepan hasil produksi lebih baik lagi, sehingga lumbung pangan khususnya padi dapat dihasilkan Bojonegoro.

Selain itu para petani di sana sejahtera lantaran hasil padi melimpah. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM