3 Cara Alami Menghilangkan Kantung mata, Bye Mata Panda

12 Juni 2021 13:00

Jatim.GenPI.co - Kantung mata atau biasa dikenal dengan mata panda memang tidak berbahaya, tapi sangat mengganggu penampilan, terlebih bagi wanita.

Kamu, pasti langsung berusaha menghilangkannya. Klinik kecantikan jadi tujuan utamanya untuk menghilangkan mata panda.

BACA JUGA: Perhatikan, Hindari Soda Hingga Garam, Cegah Osteoporosis

Tapi sayangnya, menghilangkan mata panda ke klinik kecantikan harus merogoh kocek yang cukup dalam.

Ada beberapa cara mudah dan dari bahan alami yang bisa menghilangkan atau mengurangi kantong mata.

Melansir dari laman healthline, berikut ini adalah 3 cara alami menghilangkan kantong mata.

1. Kompres kantong teh

Teh ternyata tidak hanya enak diminum. Kamu bisa menggunakan kantong teh untuk mengompres kantung mata.

Kafein dalam teh mengandung antioksidan kuat dan dapat meningkatkan aliran darah ke kulit kamu.

Teh hijau, khususnya, telah dipuji oleh para peneliti karena potensi efek anti-inflamasinya, seperti yang ditunjukkan dalam satu penelitian.

Cara menggunakannya juga mudah,

Kamu seduh dua kantong teh selama 3 sampai 5 menit, lalu biarkan kantong teh dingin di lemari es selama 20 menit.

Kemudian, peras cairan ekstra dan oleskan ke area bawah mata, biarkan kantong teh selama 15 hingga 30 menit.

2. Kompres air dingin

Menghilangkan kantong mata secara alami selanjutnya dengan mengompres dengan air dingin.

Mengompres kantong mata dengan air dingin bisa membantu pembuluh darah menyempit dengan cepat.

Cara menggunakannya juga mudah, gunakan kain atau lap lembut, masukkan ke dalam air dingin lalu peras.

Setelah itu aplikasikan ke kantong mata kamu, pijat secara perlahan juga ya.

3. Rutin minum air

Cara terakhir adalah, pastikan kamu cukup minum air putih. Hal ini penting banget, supaya kamu tetap terhidarasi.

BACA JUGA: Stop, Jangan Buang Kulit Pisang, Bagus Buat Tubuh

Para ahli merekomendasikan minum sekitar 13 cangkir sehari untuk pria, dan 9 cangkir untuk wanita per harinya.

Bagaimana, mudah bukan menghilangkan kantong mata dengan cara alami ini. Selamat mencoba.  (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM