Kampung 1001 Malam di Surabaya Dibongkar, 16 KK Direlokasi

17 Oktober 2022 16:00

GenPI.co Jatim - Kampung 1001 malam yang terletak di bawah kolong tol Dupak-Gresik dibongkar Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya.

Dampak pembongkaran ini sebanyak 16 kepala keluarga (KK) direlokasi.

Proses pembongkaran sekaligus relokasi warga terdampak kampung 1001 malam dilakukan pada Senin, 17 Oktober 2022.

BACA JUGA:  4 Kecamatan di Malang Selatan Dikepung Banjir, BPBD Keluarkan Alarm

Satpol PP Surabaya sejak pagi sudah melakukan pembongkaran dan membereskan rumah yang berada di bawah kolong tol tersebut.

Indriani, salah satu warga penghuni kampung 1001 malam ini mengaku senang dengan relokasi yang dilakukan Pemkot Surabaya.

BACA JUGA:  Profil Sigit Ariwidodo, Sukses Pimpin Tim Samator Raih Prestasi

Menurutnya, relokasi ini membuatnya dan keluarga mendapatkan tempat tinggal yang lebih layak.

"Ya senang pindah ke rumah, saya sudah 12 tahun disini bersama suami dan tiga anak saya," katanya dikutip dari Ngopibareng.id.

BACA JUGA:  Hujan Seharian, 3 Sungai di Banyuwangi Meluap, Ratusan Rumah Warga Banjir

Rencananya sebanyak 16 KK penghuni kampung 1001 malam direlokasi ke Rusun Sumur Welut, Karang Pilang Surabaya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM