Kabar Baik, 7.000 Pasien Covid-19 Sembuh di RS Lapangan Indrapura

11 Mei 2021 16:00

Jatim.GenPI.co - Sebanyak 7.000 orang pasien positif Covid-19 yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Lapangan Indrapura Surabaya telah sembuh.

Selama 11 bulan terakhir atau sejak pertama kali dibuka pada awal Juni 2020 silam.

BACA JUGA: 4 Kelurahan di Surabaya Zona Oranye, Sebaiknya Tak Gelar Salat Id

"Kepada pasien yang sudah sembuh, selamat kembali ke rumah masing-masing dan kembali ke keluarga," ujar Penanggung Jawab RS Lapangan Indrapura Laksamana Pertama dr. I Dewa Gede Nalendra Djaya Iswara dalam acara Wisuda Penyintas Ke-7.000 Covid-19 RSLI di Surabaya, Selasa (11/5).

Acara tersebut merupakan wisuda ke-321 yang diselenggarakan oleh RS Lapangan Indrapura menggenapi sejumlah 7.002 penyintas Covid-19 sudah diluluskan dari total 7.326 pasien yang masuk dan ditangani RSLI.

Laksma Nalendra menegaskan pihaknya telah melakukan berbagai upaya semaksimal mungkin dalam penanganan pasien Covid-19.

Upaya itu, kata Nalendra, membuahkan hasil berupa tingkat kesembuhan cukup tinggi, yaitu 96,23 persen atau jauh di atas rata-rata angka kesembuhan Jawa Timur 77,53 persen dan nasional 91,3 persen.

"Sedangkan, angka kematian 1 orang atau terendah di Indonesia," ucap perwira tinggi yang pernah menjadi Kepala Rumkital dr. Ramelan Surabaya itu.

RSLI juga telah berkontribusi kesembuhan Covid-19 sebesar 0,45 persen Nasional, 5,09 persen Jawa Timur, dan 31,53 persen Surabaya.

"Terima kasih kepada semua tenaga kesehatan, relawan dan tim RSLI. Prestasi ini harus dijaga dan terus dipertahankan, serta ditingkatkan. Mari berikan yang terbaik kepada masyarakat dan bangsa dalam mengatasi pandemi COVID-19 di Indonesia," katanya.

Sementara itu, seorang Dokter Penanggung Jawab Pasien (DPJP) RSLI dr. Fauqa Arinil Aulia menyampaikan pesan kepada penyinas agar menjadi duta protokol kesehatan.

"Setidaknya bagi keluarga dan masyarakat sekitar," katanya.

Di tempat sama, Kepala Seksi Kesiapsiagaan Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Jatim Apal Supendi menyampaikan komitmen dan kesiapan BPBD dalam mendukung operasional RSLI.

BACA JUGA: Penumpang Bandara Juanda Sepi Jelang Lebaran, Segini Jumlahnya

Ia juga mengucapkan selamat kepada penyintas yang sudah dinyatakan sembuh dan bisa merayakan Idul Fitri bersama keluarga di rumah.

"Kami juga menyampaikan selamat Idul Fitri 1442 Hijriah. Taqobballahu minna waminkum, Taqobbal yaa karim," tuturnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM