Guru TK Terjerat Utang, Wali Kota Malang Sampai Turun Tangan

20 Mei 2021 14:30

Jatim.GenPI.co - Apes betul nasib yang menimpa seorang guru TK bernisial S asal Kota Malang. 

Ia harus berurusan dengan debt collector karena terjerat utang pinjaman online (pinjol). Bahkan S disebut mendapat ancaman agar segera melunasi tanggungannya. 

BACA JUGA: Punya Utang Rp 1,2 Juta, Pria di Kediri Dikeroyok Debt Collector

Kasus ini diketahui setelah Wali Kota Malang Sutiaji ikut turun tangan menangani perkara utang piutang yang menjerat S tersebut. 

Sutiaji juga bernisiatif mengundang Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Malang Sugiarto Kasmuri dan S untu rapat kordinasi bersama, Rabu (19/5) petang. 

Sedangkan untuk utang S, pihaknya berjanji akan membantu melunasi. "Urusan tanggungan-tanggungan, nanti akan di-take over oleh kami," ujar Sutiaji.

Pemkot Malang masih menghitung berapa utang pokok yang ditanggung S. 

"Nanti akan kami carikan upaya pembayaran. Namun, hanya biaya pokoknya saja. Selanjutnya akan diinventarisir berapa jumlah utang pokoknya," tegasnya. 

Selain itu, Pemkot Malang juga akan memberi pendampingan dan menyelesaikan permasalahan pekerjaan S. 

"Nanti difasilitasi oleh Dinas Pendidikan agar ibu tersebut juga dapat terus memberikan sumbangsihnya bagi dunia pendidikan di Kota Malang," ungkapnya. 

Utang S terbilang cukup banyak. Ia tercatat memiliki tanggungan di 24 aplikasi pinjol. Lima di antaranya legal, sedangkan sisanya diduga ilegal.

BACA JUGA: Strategi PDIP Surabaya Top Banget, Partai Lain Bisa Tertinggal

Sutiaji mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap tawaran pinjol. Ia menyarankan agar memanfaatkan OJIR. 

Kata Ojir diambil dari bahasa Malangan yang berarti uang. Gerakan Ojir kemudian menjadi solusi keuangan inklusi di Kota Malang. (jpnn/genpi)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM