Pernyataan Epidemiologi Soal Acara Ulang Tahun Khofifah, Jleb!

26 Mei 2021 16:00

Jatim.GenPI.co - Pakar Epidemiologi Universitas Airlangga (Unair) Dr M Atoillah Isfandari ikut angkat bicara perihal perayaan ulang tahun Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. 

Bila benar itu inisiatif Khofifah, ulang tahun tersebut sama dengan mencederai kepercayaan masyarakat. 

BACA JUGA: Polisi Selidiki Dugaan Pelanggaran Prokes, Emil Sudah Siap

"Klarifikasi sudah viral, di mana (acara yang diduga menimbulkan, red) kerumunan itu atas inisiatif staf pemprov tanpa persetujuan Bu Khofifah," ujarnya, Selasa (25/5).

Perayaan ulang tahun mantan menteri sosial itu mnemang menjadi perbincangan hangat dalam beberapa hari terakhir. 

Pasalnya, ada dugaan pelanggaran protokol kesehatan di acara yang digelar di rumah dinas gubernur di Grahadi. 

Klarifikasi sudah diberikan, bahwa ulang tahun tersebut inisatif anak buah Khofifah. 

Ato menyebut, artinya pejabat Pemprov Jatim kurang peka dengan situasi yang ada. Pandemi Covid-19 belum benar-benar selesai. 

“Itu menunjukkan kurang paham. Vaksinasi hanya mencegah terinfeksi Covid-19, tetapi masih berpotensi menularkan ke orang yang belum vaksin," tuturnya.
 
Ia khawatir, ini justru menimbulkan ketidakpercayaan terhadap pemerintah. Sikap pejabat publik yang belum menghayati protokol kesehatan sepenuhnya bisa menimbulkan tanggapan lain. 

BACA JUGA: 3 Tanaman ini Tumbuh Subur Melalui Teknik Hidroponik

"Keyakinan masyarakat saat ini padahal mulai bergeser. Bukan lagi menyebut Covid-19 tidak ada, tetapi sebagian masyarakat percaya wabah tersebut ada," ujarya. 

Ato tak menampik, beberapa opini muncul di masyarakat kalau isu Covid-19 merupakan buatan kelompok elit dunia untuk membuat tatanan global baru. (jpnn/genpi)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM