Polisi Selidiki Dugaan Pelanggaran Prokes, Emil Sudah Siap

Polisi Selidiki Dugaan Pelanggaran Prokes, Emil Sudah Siap - GenPI.co JATIM
Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak (kiri) menjawab pertanyaan wartawan di Surabaya terkait perkara pelanggaran protokol kesehatan, Selasa (25/5). (ANTARA Jatim/Hanif Nashrullah)

Jatim.GenPI.co - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengaku siap bila dipanggil penyidik Polda Jatim terkait kasus dugaan kerumunan di Gedung Negara Grahadi. 

"Tentu kalau dipanggil penyidik harus siap datang," ujarnya di Surabaya, Selasa (25/5). 

BACA JUGA: Namanya Ikut Dilaporkan ke Polisi, Begini Kata Wagub Emil

Mantan Bupati Trenggalek itu mengaku akan menghadapi perkara ini dengan kerendahan hati, dan menghormati seluruh proses hukum yang berjalan. 

Sekadar diketahui, nama Wakil Gubernur Emil menjadi satu di antara tiga pejabat di lingkungan yang dilaporkan ke Polda Jatim. 

Selain Emil, ada juga Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Plh Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono. 

Ketiganya dilaporkan atas dugaan pelanggaran protokol kesehatan saat perayaan hari ulang tahun Gubernur Jatim KHofifah Indar Parawansa belum lama ini. 

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Jatim Komisaris Besar Polisi Gatot Repli Handoko mengatakan, ada empat elemen masyarakat yang melaporkan perkara dugaan kerumunan saat ultah Gubernur Jatim tersebut. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya