Gawat! Angka Pasien Covid-19 di Kediri Mulai Naik Pasca Lebaran

28 Mei 2021 07:30

Jatim.GenPI.co - Libur lebaran diklaim mulai meningkatkan angka pasien positif Covid-19 di Kabupaten Kediri. 

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana tak menutupi ada tren kenaikan pasca libur lebaran. 

BACA JUGA: Pemkot Kediri Fokus Vaksinasi Untuk Dua Kelompok ini

"Tren naik. Kemarin sempat masuk zona kuning, tapi tidak saya umumkan," ujar Dhito, Kamis (27/5). 

Dia memang memilih untuk tidak mengumumkannya. Sebab, ia yakin zona kuning pada peta risiko peta zonasi Covid-19 segera berubah kemabali menjadi oranye. 

Terlepas dari itu, Dhito berharap masyarakat tetap patuh pada protokol kesehatan. 

"Mau Lebaran atau tidak, harusnya dikontrol, seperti masker. Harus tertib penggunaan masker. Naiknya ini cukup signifikan dan terus kami tekan," tegasnya.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri Bambang Triyono Putro mengaku belum bisa pengaruh libur lebaran dengan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya. 

Dirinya belum bisa menyebutkan angka pasti berapa penampahan pasien Covid-19. 

"Mungkin karena masa inkubasinya. Sementara ini tren masih dikatakan dalam batas normal, penambahan 10 (kasus), di bawah 10, di atas 10," katanya.

BACA JUGA: Manfaat Konsumsi Bebek yang Jarang Diketahui Orang

Bambang memastikan, sejauh ini tingkat keterian rumah sakit Covid-19 masih di bawah 20 persen. Tren itu terjadi dalam satu bulan terakhir. 

Tentu ini menggembirakan dan harus dipertahankan agar pandemi semakin bisa dikendalikan. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM