Pemkot Surabaya Targetkan 20 Ribu Anak Divaksin, 2 Lokasi Dipilih

10 Juli 2021 16:00

Jatim.GenPI.co - Program vaksinasi usia 12 tahun ke atas di Kota Surabaya, ditargetkan dapat menyasar 20 ribu anak.

Dua tempat dipilih, Gelora Sepuluh Nopember (G10N), Tambaksari, yang dilaksanakan Minggu (11/7).

BACA JUGA: Berikut Syarat Ikut Vaksinasi Warga Surabaya Usia 12 Tahun 

Kemudian di Polrestabes Surabaya yang digelar pada Sabtu (10/7).

Mekanisme pelaksanaan telah disusun secara khusus, agar tak terjadi terjadi percampuran penerima vaksin umum dan anak 12 tahun ke atas.

Petugas melakukan skrining, dan memisahkan para peserta vaksinasi di tenda sesuai dengan kategori masing-masing. 

"Perkiraan kami ada 20.000 anak nanti, kami akan pisah pintu masuk dan tendanya," ujar Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya, Supomo, Jumat (9/7).

Ia berharap orang tua memanfaatkan dengan baik fasilitas vaksinasi yang disediakan Pemkot Surabaya. Terlebih para orang tua yang tinggal di Kecamatan Tambaksari.

"Bukan diutamakan, karena vaksinasi diselenggarakan di Tambaksari jadi tidak nambahi transport untuk yang sekolahnya dekat sini," tegasnya.

Supomo mempersilahkan bagi warga seluruh Surabaya untuk mendaftarkan anaknnya mendapatkan vaksinasi. 

Selanjutnya, kata dia, pemaksimalan vaksinasi pada anak juga akan dilakukan di sekolah-sekolah.

BACA JUGA: Tradisi Ulur-Ulur, Wujud Rasa Syukur Melimpahnya Air 

Dirinya mengaku masih menunggu ketersediaan jumlah vaksin di Dinas Kesehatan.

"Untuk yang tempat tinggalnya jauh dari G10N, nanti akan diagendakan di sekolah," katanya. (nan)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM