Ribuan Anggota Pramuka Kota Madiun Suntik

16 Agustus 2021 02:00

Jatim.GenPI.co - Ribuan anggota pramuka di Kota Madiun, menjalani suntik vaksinasi Covid-19 untuk mempercepat tercapainya kekebalan kelompok.

"Kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi anggota penggalang Gerakan Pramuka Kota Madiun ini merupakan salah satu langkah untuk percepatan capaian vaksinasi di Kota Madiun," ujar Wali Kota Madiun Maidi saat meninjau pemberian vaksin bagi Pramuka Penggalang Kota Madiun, dalam rangka peringatan Hari Pramuka di SMP Negeri 4 Madiun, Minggu (15/8) kemarin.

BACA JUGA: PPKM Diperpanjang, Pemkot Mojokerto Masifkan Bansos

Sesuai data, total anggota pramuka Kota Madiun dan warga yang mendapat vaksin mencapai 650 orang. Rinciannya, 555 orang penggalang pramuka dan 95 orang masyarakat umum.

Selaku Kamabicab Gerakan Pramuka Kota Madiun, Wali Kota Maidi mengatakan kegiatan vaksinasi Covid-19 di wilayahnya terus bergulir.

Vaksinasi Covid-19 di Kota Madiun dari data Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana setempat, hingga 9 Agustus 2021 telah mencapai 51 persen sasaran sebanyak 154 ribu orang.

BACA JUGA: Ketua DPD RI Sindir Praktik Pungutan Liar Penyaluran Bansos Tunai

Kegiatan vaksinasi yang digelar pramuka di Kota Madiun mendapatkan apresiasi dan terima kasih dari Wali Kota Maidi, karena mendukung upaya program pemerintah dengan serentak melakukan vaksin Covid-19.

Menurut dia, vaksinasi merupakan hal penting yang harus dilakukan saat ini agar Bangsa Indonesia segera keluar dari masa pandemi Covid-19. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM