Jatim.GenPI.co - BPJS Sidoarjo membidik kepersetaan anggota Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Sidoarjo.
Rencana tersebut disampaikan melalui sosialisasi kepada anggota KORMI di Sidoarjo.
BACA JUGA: Keren, Surabaya Sebagai Kota Pahlawan Tak Lupa dengan Pahlawannya
Ainul Kholid kepala BPJAMSOSTEK Sidoarjo mengatakan sosialisasi itu untuk memberi pemahaman pentingnya manfaat dan program BPJS Ketenagakerjaan.
"Terdapat empat program di BPJS Ketenagakerjaan di antaranya, JKK (Jaminan Kecelakaan Kerja), JKM (Jaminan Kematian), JHT (Jaminan Hari Tua), dan JP (Jaminan Pensiun). Masing- masing program memiliki ranah perlindungan yang berbeda beda terhadap peserta," ujarnya.
Ia menjelaskan salah satu program yang dimiliki BPJS Ketenagakerjaan adalah program JKK dimana pekerja dilindungi mulai berangkat di lokasi kerja hingga sampai rumah.
"Sedangkan program JHT merupakan program berkonsep tabungan, yang nantinya bermanfaat bagi peserta untuk persiapan hari tua. Manfaat program JP dapat diterima oleh peserta yang telah memasuki usia pensiun yaitu 57 tahun," tukasnya.
Setelah sosialisasi ini Ketua KORMI Sidoarjo Sutjipto mengatakan pengurus mendukung penuh program-program BPJS Ketenagakerjaan itu.
BACA JUGA: Politisi Cantik Komentari Keputusan Kemenkumham Soal Demokrat
Ia pun mewajibkan para pengurus dan anggotanya, seluruh cabang olahraga di bawah KORMI mendaftar.
"Karena memang manfaat programnya banyak, dan kita juga ada MoU yang mewajibkan pengurus dan anggota serta cabang olahraga terdaftar," kata Hadi Sutjipto. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News