Polisi Pastikan Benda di Terminal Purbaya Madiun Bukan Bom

06 April 2021 09:00

Jatim.GenPI.co - Kapolres Madiun Kota AKBP Dewa Putu Eka Darmawan memastikan benda mencurigakan yang ditemukan di runag tunggu Terminal Purbaya Kota Madiun bukan bom.

"Kami pastikan bahwa isi di dalam kotak kardus yang ditemukan di Terminal Purbaya adalah bukan benda berbahaya," ujar AKBP Dewa di Madiun, Senin (5/4).

BACA JUGA: Produsen Regulator Tak SNI Kena Batunya, Terancam Penjara

Kepastian isi dari kotak karton bukan benda berbahaya atau bom berdasarkan pemeriksaan tim Gegana dari Batalion C Pelopor Satuan Brimob Polda Jawa Timur.

Adapun hasil pemeriksaan dengan menggunakan alat X-Ray, kotak karton itu berisi tiga tumpuk benda tanpa ditemukan unsur rangkaian elektrik.

Walaupun dipastikan wilayah Madiun dan sekitarnya kondusif, Kapolres meminta masyarakat untuk tetap waspada dengan lingkungan sekitar.

Jika ditemukan hal yang janggal dan mengarah ke gangguan kamtibmas masyarakat dihimbau untuk melapor ke Ketua RT, Lurah atau petugas kepolisian terdekat.

Sebagai informasi, sebelumnya Sabtu (3/4) malam penumpang dan petugas Terminal Purbaya Kota Madiun menemukan kardus tak bertuan di ruang tunggu.

BACA JUGA: OMG, Densus 88 Sudah Tangkap 26 Terduga Teroris di Jatim

Temuan itu kemudian dilaporkan ke Polres Madiun Kota karena ditakutkan benda berbahaya atau bom mengingat situasi akhir-akhir ini sarat isu bom.

Selanjutnya, proses evakuasi dilakukan oleh Tim Gegana Brimob Polda Jatim. Sekitar 45 menit dilakukan pemeriksaan, petugas memastikan bahwa isinya bukan bom. Melainkan, benda-benda umum, seperti batu dan daun. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATIM