Tas Hitam Dikira Bom Gegerkan Surabaya, Ternyata Milik Orang ini

17 April 2021 07:00

Jatim.GenPI.co - Sebuah tas hitam mencurigakan di depan Mal Royal Plaza Surabaya sempat mengegerkan pengguna jalan yang melintas. 

Pasalnya, tak jauh dari tas tersebut beberapa mobil polisi bertuliskan Gegana bersiaga di tempat tersebut. 

BACA JUGA: Tim Gabungan Bakal Buru Wajib Pajak yang Berusaha Mengindar

Sekitar pukul 02.05 polisi menutup jalan arah masuk Kota Surabaya untuk sterilisasi. Informasi yang diterima, dari dalam tas tersebut terlihat beberapa kabel. 

"Ini tadi bentuknya tas ransel warna hitam. Tas sudah dievakuasi Tim Gegana untuk diperiksa," kata seorang polisi yang sedang berjaga di lokasi. 

Usai mengamankan tas hitam tersebut, polisi kembali membuka jalur yang sebelumnya ditutup. 

Wakapolrestabes Surabaya AKBP Hartoyo mengatakan, setelah diperiksa diketahui tas tersebut milik seorang pengamen. 

BACA JUGA: FBI dan Polda Jatim Bongkar Sindikat Penipuan Lintas Negara

"Yang punya diperiksa di Polsek (Wonokromo)" ujar Hartoyo, Sabtu (17/4). 

Isinya tidak berbahaya yakni barang elektronik. "Isinya speaker aktif," tegasnya. (jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM