KPK Angkat Bicara Soal OTT di Nganjuk, Bupati Novi Ditangkap?

10 Mei 2021 06:30

Jatim.GenPI.co - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Wilayah Jawa Timur, Minggu (9/5). 

Wakil Ketua KPK Nurul Gufron membenarkan bahwa ada operasi di Nganjuk. 

BACA JUGA: Sudah 2 Tahun KPK Belum Juga Selesai Kembangkan Kasus MKP

"Benar, KPK melakukan tangkap tangan di Nganjuk," ujar Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, Senin (10/5). 

Hanya saja, belum jelas siapa yang di OTT oleh komisi antirasuah tersebut. Gufron masih enggan membocorkan nama-nama yang ditangkap dalam operasi tersebut. 

Pun dengan barang bukti uang yang diamankan, Gufron, masih merahasiakannya. Ia menyebut, pihak-pihak yang ditangkap saat ini masih diperiksa. 

"Siapa saja dan berapa uang yang diamankan kami sedang melakukan pemeriksaan," kata Ghufron lagi. 

BACA JUGA: Saran Mantan Ketua PSSI Soal Kompetisi Tak Bisa Disepelekan

Santer dikabarkan, KPK melakukan OTT yang diduga Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat. 

Sesuai KUHAP, KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari pihak-pihak yang ditangkap tersebut. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM