Wagub Emil Optimis OKE OCE Ina Makmur Tembus Turki

Wagub Emil Optimis OKE OCE Ina Makmur Tembus Turki - GenPI.co JATIM
Dokumentasi-Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak. (foto : Ananto Pradana/genpi).

"Pangsa pasar Turki sebenarnya sangat potensial dan memang tentunya sekecil apapun seperti sekarang ini adalah market testing," jelasnya.

OK OCE Ina Makmur sendiri sudah melakukan pelepasan ekspor sebagai test market. Hal itu diacungi jempol olehnya.

Sementara itu, Mantan Bupati Trenggalek mengaku, hingga saat ini masih baru menyentuh 75 juta USD, padahal ekspor ditargetkan bisa 18 miliar USD. Jumlah itu baru 0,41 persen.

BACA JUGA:  Kenaikan UMP Tak Sesuai Tuntutan, Buruh: Gubernur Jatim Ingkar

Menariknya dari periode Januari ke Agustus mencapai 50,43 juta meski masih kecil kontribusinya yaitu 0,37 persen.

"Kita mengeskpor selama ini Karet, Lemak & Minyak Nabati, Kakao dan Besi baja, artinya produk yang kita ekspor kali ini melalui tes market OK OCE Ina Makmur adalah bentuk produk baru organik botanik yang memang belum begitu menjadi primadona selama ini," Ungkapnya

BACA JUGA:  UMP Jatim Naik 1,2 Persen, Buruh Geruduk Grahadi

Meski begitu Emil tetap yakin jika testing market ini akan berjalan mulus. Produk-produk yang diekspor bisa jadi primadona untuk pengembangan ke depannya.

"Tantangannya tinggal bagaimana nanti begitu ini diminati ada kontinyuitas," imbuhnya. (*)

BACA JUGA:  Hotel di Malang Banting Harga Naikkan Okupansi, ini Hasilnya

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya