Pengin Dapat Beasiswa Kuliah di Luar Negeri? Berikut Tipsnya

Pengin Dapat Beasiswa Kuliah di Luar Negeri? Berikut Tipsnya - GenPI.co JATIM
Dosen Hubungan Internasional Universitas Brawijaya (HI UB) Pantri Muthriana Erza Killian (Humas FISIP)

Di antaranya, fasilitas dari beasiswa yang didapat baik penuh atau sebagian. Setiap beasiswa ini memiliki fasilitas yang berbeda.

“Pastikan beasiswanya full atau parsial. Apakah ada dana riset termasuk apakah dana tunjangan untuk keluarga,” tuturnya.

Selanjutnya, dalam memilih beasiswa perlu perhatikan syarat umum yang ditetapkan. Termasuk IPK, IELTS/TOEFL beserta kelengkapan administratif yang lain.

BACA JUGA:  Ribuan Anak Mendaftar Beasiswa Penghafal Kitab Suci Surabaya

Lalu hak dan kewajiban penerima beasiswa. Beberapa beasiswa ada kewajiban tambahan misal diminta juga mengajar atau jika sudah lulus apakah harus langsung pulang ke Indonesia atau tidak.

Pertimbangkan juga jaringan alumni dalam memilih beasiswa. "Jaringan alumni ini akan mendukung kita selama studi termasuk ketika pascastudi jaringan alumni akan tetap berguna," imbuhnya

BACA JUGA:  Beasiswa Penghafal Kitab Suci Ditambah, Armuji: Ayo Lebih Giat!

Dari tiga hal ini, Erza Killian menyarankan semuanya dilakukan bersamaan. Sebab, kadang muncul pertanyaan memilih kampusnya dulu atau memilih beasiswanya dulu.

“Pengalaman saya dilakukan secara bersamaan agar salah satunya tidak tertinggal saat kita harus mempersiapkan hal hal administrasinya,” kata alumnus University of Leeds Inggris. (*)

BACA JUGA:  Beasiswa SMA/SMK Surabaya Belum Diberikan, Pemkot: Masih Dihitung

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya