
GenPI.co Jatim - Daun jambu biji benar-benar memiliki sejuta manfaat. Tak hanya sebatas meredakan diare, ternyata juga banyak memakainya untuk perawatan rambut.
Kandungan zat gizi yang terdapat di daun jambu biji memiliki kemampuan menyehatkan rambut dan kulit kepala.
Berikut ini manfaat dari daun jambu biji untuk kesehatan kulit kepala.
1. Mengurangi ketombe
BACA JUGA: Teh Daun Jambu Biji Punya Manfaat Cukup Bagus untuk Lambung
Bagian daun dari buah jambu biji mengandung senyawa flavonoid, tepatnya quercetin.
Diketahui senyawa tersebut memiliki sifat antijamur, termasuk Malassezia penyebab ketombe.
2. Mengatasi rambut rontok
BACA JUGA: Tak Disangka, Manfaat Daun Jambu Biji Bisa Kurangi Radikal Bebas
Rambut rontok dapat disebabkan karena radikal bebas, sehingga membuatnya stres oksidatif.
Beberapa penilitian juga menyebutkan, penyebab stres oksidatif bisa disebabkan oleh sinar ultraviolet, infeksi jamur Malassezia, penggunaan alat penata rambut dengan pemanas dan cat rambut, polusi, serta penuanaan kulit kepala.
BACA JUGA: Jambu Kristal Jadi Primadona, Petani Datangkan Cuan
Kandungan quercetin dan vitamin C di daun jambu biji memiliki sifat antioksidan. Manfaatnya bisa membantu mengurangi efek radikal bebas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News