
Keputusan ini merupakan bagian dari komitmen Gucci untuk menjadi lebih etis dan berkelanjutan.
Selain berhenti menggunakan bulu hewan, Gucci juga terus bereksperimen dengan bahan-bahan alternatif yang lebih ramah lingkungan. Bahan-bahan tersebut seperti bio-plastik dan bahan berbasis nabati yang digunakan sebagai pengganti kulit konvensional.
Langkah ini bertujuan untuk mengurangi ketergantungan pada bahan-bahan yang bersumber dari hewan. Lebih dari itu, langkah ini bertujuan untuk memperkenalkan bahan-bahan yang lebih berkelanjutan tanpa mengorbankan kualitas produk akhir.
BACA JUGA: Tips Memilih Baju Koko untuk Lebaran, Yuk, Dicatat!
5. Kolaborasi dengan Pemasok yang Berkelanjutan
Bagian penting dari komitmen keberlanjutan Gucci terletak pada kolaborasi mereka dengan pemasok dan mitra yang mematuhi standar ramah lingkungan.
BACA JUGA: Tips Olahraga Ringan Buat Pekerja Kantoran, Silakan Coba
Karenanya, Gucci bekerja sama dengan pemasok yang mengikuti pedoman ketat terkait praktik ramah lingkungan dan perlindungan sosial.
Untuk memastikan bahwa pemasok mereka mematuhi pedoman ini, Gucci melakukan audit secara rutin terhadap pemasok dan mitra mereka. Dengan cara ini, Gucci tidak hanya fokus pada proses internal, tetapi juga berusaha mempengaruhi seluruh rantai pasokan mereka untuk lebih bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan.
BACA JUGA: Tips Terhindar Depresi Pada Lansia, Psikiter: Hanya Ingin Dianggap Ada
6. Kesadaran Publik melalui Gucci Equilibrium
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News