IDI Jatim Beri Pesan Soal Omicron, ini Katanya

IDI Jatim Beri Pesan Soal Omicron, ini Katanya - GenPI.co JATIM
Ilustrasi-Seorang menggunakan masker saat bekerja. Foto: Genpi.

GenPI.co Jatim - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Timur memberikan pesan kepada masyarakat, mengantisipasi munculnya varian Omicron.

IDI meminta masyarakat untuk meningkatkan protokol kesehatan (prokes).

"Apa yang kita kerjakan selama ini, prokes, memakai masker, cuci tangan, menghindari kerumunan, mengurasi mobilitas hingga menjauhi tempat tertutup dalam waktu lama. Itu adalah prinsip menghadapi pandemi, tidak berbeda baik itu varian Delta, Omicron dan lainnya," kata Ketua IDI Jawa Timur, dr Sutrisno, Rabu (22/12).

BACA JUGA:  Kapolres Surabaya Keliling Gereja dan Stasiun, Persiapan Nataru

Apa lagi varian virus Covid-19 ini diindikasi punya penularan yang lebih cepat, ketimbang varian delta.

Meski begitu Sutrisno menyebut, berdasarkan laporan medis jenis varian omicron punya dampak yang lebih minim ketimbang varian delta.

BACA JUGA:  Kenang Sosok Ibu, Wakil Ketua DPRD : Perannya Tak Pernah Terganti

Oleh karena itu masyarakat diminta tak khawatir, namun prokes tetap harus dijaga agar penularan bisa dicegah.

"Saya menghimbau pada masyarakat agar tidak perlu ketakutan, ataupun gaduh berlebihan hingga panik," jelasnya.

BACA JUGA:  IPM Surabaya 2021 Naik, Armuji Beberkan Faktornya

Menurutnya di tengah kondisi saat ini, pola penerapan pencegahan sudah dalam koridor yang tepat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya