Kantor SAR Surabaya Siap Kawal Nataru, 2 Metode Disiapkan

Kantor SAR Surabaya Siap Kawal Nataru, 2 Metode Disiapkan - GenPI.co JATIM
Petugas Kantor SAR Surabaya melakukan pengamanan di titik-titik vital di Jawa Timur. (foto : dokumentasi Kantor SAR Surabaya).

GenPI.co Jatim - Kantor SAR Surabaya mempersiapkan sejumlah rescuer disiagakan dalam Siaga SAR Khusus.

Pelaksanaan kegiatan akan dilaksanakan dalam waktu 19 hari, sejak tanggal 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022 mendatang.

Dua metode diterapkan, yakni siaga di tempat dan siaga bergerak.

BACA JUGA:  Mensos Risma Beri Pesan ke Eri Cahyadi, ini Katanya

"Siaga di tempat dilaksanakan di Kantor SAR Surabaya, Pos SAR Jember, Pos SAR Trenggalek, Pos SAR Banyuwangi, Unit Siaga SAR Sumenep dan dermaga KN SAR," kata Kepala Seksi Operasi Kantor SAR Surabaya, I Wayan Suyatna melalui keterangan tertulis, Senin (27/12).

Sedangkan untuk siaga SAR bergerak diterapkan dengan pelaksanaan patroli dengan rute Kantor SAR Surabaya hingga titik-titik vital, seperti Bandara Internasional Juanda, Terminal Purabaya hingga Stasiun Kereta Api Gubeng.

BACA JUGA:  Bantuan BPNT di Surabaya dari Kemensos Cair, Di Sini Lokasinya

Beberapa tempat lainnya, seperti Bandara Banyuwangi, Pelabuhan Tanjung Perak, Pelabuhan Penyeberangan Ketapang, Pelabuhan Kalianget, serta beberapa stasiun dan terminal.

"Siaga bergerak juga dilakukan di beberapa obyek wisata di Jawa Timur, diantaranya pantai Kenjeran, pantai Asmara, pantai Prigi, pantai Boom dan pantai Watu Dodol," imbuhnya.

BACA JUGA:  Prakiraan Cuaca Menurut BMKG Jawa Timur, Hujan Disertai Petir

Wayan menambahkan, siaga bergerak akan turut menyasar wilayah perairan dengan patroli menggunakan RIB atau rigit inflatable boat di Selat Madura dan Selat Bali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya