Akreditasi FIBAA Penting Bagi UPN Veteran Jawa Timur

Akreditasi FIBAA Penting Bagi UPN Veteran Jawa Timur - GenPI.co JATIM
Jajaran Prodi Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur setelah menerima akreditasi internasional dari Foundation for International Business Administration Accreditation (FIBAA). (foto : dokumentasi Prodi Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur).

GenPI.co Jatim - Foundation for International Business Administration Accreditation (FIBAA) menerbitkan akreditasi internasional bagi Prodi Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur.

Akreditasi dari Lembaga asal Jerman itu diterima setelah melalui rangkaian proses vitasi asesmen oleh 10 riviewer internasional.

Ada 54 poin kriteria penilaian yang harus dilalui sebelum akreditasi internasional itu turun. Dikerucutkan lagi, terdapat lima kriteria besar.

BACA JUGA:  Tugas Jurnalistik Dibedah dalam Seminar Ilkom UPN Veteran Jatim

"Yakni institusi pendidikan, proses seleksi penerimaan mahasiswa masuk, kurikulum pendidikan, penjaminan mutu Pendidikan, dan support system pendidikan seperti sarana prasarana yang mampu mendukung proses pembelajaran" kata Kepala Pusat Penjaminan Mutu Internasional UPN Veteran Jawa Timur, Aulia Rachmawati tertulis, Selasa (28/12).

Sementara itu, Koordinator Prodi Ilmu Komunikasi, Yuli Candrasari menyebut, turunnya akreditasi internasional harus disikapi dengan peningkatan mutu dan kualitas pendidikan.

BACA JUGA:  UPN Jatim Gelar Vaksinasi Massal, Siapkan 5.000 Dosis Vaksin

"Ilmu komunikasi sudah punya standard dan sudah diakui di tingkat internasional, sehingga kami harus terus review dan meningkatkan standard mutu tersebut jangan sampai turun" jelas Yuli.

Dia mengaku telah menyiapkan sejumlah langkah, seperti penyelenggaraan kelas internasional, pertukaran pelajar, kolaborasi riset dosen, hingga kolaborasi pengajaran dengan universitas lain di luar negeri.

BACA JUGA:  Unair Torehkan Prestasi Membanggakan dari Inggris, Simak

"Kami akan kejar program-program kerjasama internasional termasuk kelas internasional di tahun depan" terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya