Kisah Pilu Mantan Atlet Tinju Dobrak Arter, Terpaksa Jaga Parkir

Kisah Pilu Mantan Atlet Tinju Dobrak Arter, Terpaksa Jaga Parkir - GenPI.co JATIM
Dobrak Arter alias Wicahyono petinju berprestasi yang kini meredup (M. Ubaidillah/genpi.co jatim)

GenPI.co Jatim - Kisah hidup seorang mantan petinju Dobrak Arter sedikit mengetuk hati.

Pria bernama asli Wicahyono itu hidup serba pas-pasan. Dia terpaksa banting setir menjadi pekerja serabutan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Tiga hari sekali, yakni Selasa, Rabu, dan Kamis, dia harus menjaga parkir.

BACA JUGA:  Dobrak Arter, Petinju Segudang Prestasi yang Karirnya Meredup

Meski pas-pasan, namun jiwa sosialnya masih cukup tinggi. Dia menyisihkan penghasilannya untuk membantu kawannya yang juga mantan atlet tinju yang sedang terbaring lemah.

"Saya menjaga parkir itu juga untuk membantu teman saya yang sedang terbaring sakit dan mengalami kebutaan. Pendapatan per harinya itu saya sisihkan sedikit untuk mantan petinju Marvin Harsen," ucapnya pada GenPI.co Jatim saat dijumpai di kediamannya, Kamis (31/3).

BACA JUGA:  Crazy Rich Surabaya Kaget Dengar Persiapan Tinju Vicky Prasetyo

Dia menceritakan, kondisi Marvin Harsen memang sangat butuh uluran tangan dari orang lain. Sahabatnya tersebut saat ini tinggal sebatang kara.

"Saya bersama teman-teman yang lain baik petinju maupun bukan mencari lahan parkir untuk dijaga. Sebagian penghasilan untuk Marvin, baik untuk makan atau kesehariannya," lanjutnya.

BACA JUGA:  Dunia Tinju Kota Malang Berduka, Arema FC Turut Kehilangan

Dobrak Arter menyayangkan kurangnya perhatian kepada para atet yang sudah berjuang mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya