Bertemu Suharso Monoarfa, Rais Aam PBNU Beber Kewajiban PPP

Bertemu Suharso Monoarfa, Rais Aam PBNU Beber Kewajiban PPP - GenPI.co JATIM
Ketua Umum DPP PPP Suharso Monoarfa (kiri) saat ber silaturahim ke Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar (tegah) di Kompleks Pondok Pesantren Miftachus Sunnah Jalan Kedung Tarukan, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (16/4/2022) malam. ANTARA/Fiqih Arfani.

GenPI.co Jatim - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat PPP Suharso Monoarfa bersilaturahimi ke Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar, Sabtu (17/4).

"Saya bersilaturahmi ke beliau dan berbagi pandangan," ujarnya.

Suharso mengatakan, pertemuan tersebut sekaligus membahas keumatan bangsa. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas itu juga berbincang mengenai pemimpin yang bagus ke depan itu seperti apa.

BACA JUGA:  Ketum PBNU Beri Pesan Penting ke PPP, Jangan Andalkan Sejarah

Selain meminta masukan dari Kiai Miftachul Akhyar terkait keislaman.

Disinggung soal agenda politik, Suharso menyebut tak ada agenda tersebut. Menurutnya, NU merupakan ormas Islam terbesar yang harus dijaga serta dihormati.

BACA JUGA:  Tugas Berat Pengurus Baru DPC PPP Bondowoso Menanti

"NU kan adalah milik nasional, aset bangsa. Saya kira dengan apa yang telah dicanangkan harus dihormati. Bagaimana kita sesama umat yang sama-sama punya basis pemilih umat itu tidak berhadap-hadapan. Tapi justru saling memperkaya,” bebernya.

Suharso menegaskan enggan menggunakan NU sebagai alat politik.

BACA JUGA:  Ngeri, Pengurus Baru PPP Jatim Tancap Gas Susun Strategi 2024

Rais Aam PBNU Kiai Haji Miftachul Akhyar mengingatkan, PPP juga memiliki tugas untuk merawat umat Islam, salat satunya NU.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya