Nekat Berujung Kantor Polisi, Aksi Pria Asal Kediri ini Tak Patut

Nekat Berujung Kantor Polisi, Aksi Pria Asal Kediri ini Tak Patut - GenPI.co JATIM
Seorang pemuda asal Kediri menerima akibat dari perbuatannya saat menjelang Lebaran ini. Foto: laman Polda Jatim

GenPI.co Jatim - Pria berinisial JSR (24) warga Desa Jarak, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri harus berlebaran di tahanan.

Upaya pencurian sepeda motor kerpergok penjaga parkir, Sabtu (30/4).

Kapolsek Kota Kediri Kota AKP Mustakim menceritakan, kejadian bermula ketika Syahnu Lindu Adji yang bekerja sebagai tukang parkir di Ruko Hayam Wuruk, Kelurahan Balowerti, Kecamatan/Kota Kediri memarkir motor Honda Scopy miliknya.

BACA JUGA:  Ledakan Petasan di Kediri, Tim Polda Jatim Ungkap Fakta Baru

Korban kemudian menggantungkan tas yang dibawanya di spion sepeda motornya.

"Isinya, sisir, uang logam sebanyak Rp 3.500, satu buah parfum, satu bungkus rokok, dan kunci kontaknya,” kata Mustakim dikutip dari laman Polda Jatim, Senin (2/5).

BACA JUGA:  Blunder Pria Asal Kediri, Jual Motor di Facebook Berakhir Penjara

Namun, saat hendak mengambil rokok, korban sadar tasnya sudah raib.

Mengetahui tas miliknya yang berisi kunci motor hilang, korban lantas buru-buru pulang untuk mengambil cadangannya.

BACA JUGA:  4 Wanita di Kediri Terbuai Bujuk Rayu Hingga Rugi Rp83 Juta

Sekembali mengambil kunci serep, korban lantas mengunci setang motornya dan menyalakan alarm.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Pemuda Kediri Keblinger, Mau Lebaran Malah Bikin Gegara, Rasakan Akibatnya!

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya