Wabah PMK di Jatim, Peternak Sapi Membuat Ramuan Khusus

Wabah PMK di Jatim, Peternak Sapi Membuat Ramuan Khusus - GenPI.co JATIM
Ilustrasi - Wabah PMK Terdeteksi di Jatim, Dispangtan Kota Malang Waspada. (Foto: M. Ubaidillah/GenPI.co Jatim)

GenPI.co Jatim - Wabah penyakit mulut dan kuku yang terjadi di sejumlah daerah di Jawa Timur membuat peternak sapi khawatir, mereka membuat ramuan khusus sebagai antisipasi.

Salah satu peternak sapi di Singosari, Kabupaten Malang, Arifin menuturkan wabah PMK berdampak pada penjualan sapi pedaging dan susu sepi.

"Sejauh ini memang sapi-sapi saya masih sehat dan tidak menunjukkan tanda-tanda kalau sakit," katanya kepada GenPI.co Jatim, Selasa (10/5).

Arifin mengatakan, apabila sapinya sakit, terlihat dari kondisi fisiknya yang lemas.

"Kalau matanya, berubah menjadi sedikit merah," imbuhnya.

Selain sudah memahami ciri-ciri hewan ternak yang sakit, langkah Arifin mengantisipasi wabah PMK tidak berhenti disitu saja.

Dia sudah menyiapkan ramuan khusus yang dicampur pada pakan ternaknya, seperti vitamin, berhati-hati memilih pakan dan selalu mengontrol kebersihan kandang.

“Selalu diawasi saja sih mas, mulai dari pakannya itu. Kan hewan ternak kalau sakit juga dari pakannya yang sembarangan,” imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya