Masalah Bendera LGBT Kedubes Inggris Jangan Berlarut, Selesaikan!

Masalah Bendera LGBT Kedubes Inggris Jangan Berlarut, Selesaikan! - GenPI.co JATIM
Ilustrasi-Orasi Hari Perempuan Sedunia diwarnai bendera LGBT. Foto: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co Jatim - Keputusan pengibaran bendera LGBT oleh Kedubes Inggris untuk Indonesia memicu sorotan.

Pengibaran bendera tersebut dinilai tidak sesuai dengan budaya Indonesia, meski dilakukan di wilayah Kedutaan Pemerintah Inggris.

Ketua PC RMI Nahdlatul Ulama Kabupaten Lumajang Ahmed Dzunnajah mengutuk keras tindakan pemerintah Inggris yang mengibarkan bendera LGBT.

BACA JUGA:  Soal Simbol LGBT Kedubes Inggris, Pernyataan PWNU Jatim Keras

Dia menilai pengibaran bendera tersebut bertentangan dengan kodrat manusia sebagai Khalifatullah di dunia.

"Warga NU di daerah mengutuk keras atas tindakan tersebut. Tidak mencerminkan NKRI, harus dimusnahkan," ucap pria yang akrab disapa Gus Dun pada GenPI.co Jatim, Senin (23/5).

BACA JUGA:  Terungkap, PWNU Jatim Turun Tangan Pertemukan PSHT dan Pagar Nusa

Gus Dun meminta pemerintah pusat untuk segera melakukan tindakan preventif kepada Kedubes Inggris.

Tindakan yang dilakukan itu telah mencederai budaya masyarakat Indonesia yang menolak keras adanya kaum-kaum LGBT.

BACA JUGA:  Berkunjung ke PWNU Jatim, Puan Maharani Diingat Soal ini

"Kami tentu punya kritik dan arahan yang membangun. Karena sudah menjadi tugas NU, dengan demikian kami akan berkirim surat kepada pimpinan kami," imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya