Belum Ditutup, Yuk Ikut Sayembara Desain Wisata Ampel Surabaya

Belum Ditutup, Yuk Ikut Sayembara Desain Wisata Ampel Surabaya - GenPI.co JATIM
Dokumentasi - Warga beraktivitas di kawasan wisata religi Masjid Agung dan Makam Sunan Ampel, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (12/6/2020). Komplek Makam Sunan Ampel telah dibuka kembali bagi peziarah setelah ditutup pada 24 Maret 2020. (Antara Jatim/Didik/Zk)

GenPI.co Jatim - Pemkot Surabaya membuka sayembara desain Wisata Religi Ampel Surabaya. Bagi yang belum mendaftar, masih ada waktu hingga awal Agustus 2022. 

Kabid Bangunan dan Gedung Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan (DPRKPP) Iman Krestian mengatakan, sudah ada ratusan peserta yang mendaftar. Sesuai jadwal penjurian dilakukan pada 18 Agustus 2022.

"Pendaftaran ditutup tanggal 1 Agustus. Saat ini sudah ada sekitar 130 peserta," kata Iman, Kamis (21/7).

BACA JUGA:  Pelajar Surabaya Raih Perak Olimpiade Geografi di Paris, Bangga!

Dia berharap, saat penjurian nanti muncul desain-desain yang kreatif untuk mempercantik kawasan Ampel. 

Sayembara tersebut akan menilai sejumlah aspek, mulai dari desain kawasan secara masif, lingkungan, dan fasilitas pendukung lokasi wisata religi itu, salah satunya Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirian dan terminal.

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Langsung Garap Stadion GBT Sesuai Catatan FIFA

"Rencana kami, RPH Ampel itu akan kami pindahkan ke lokasi lain. Terminal dan bekas lahan RPH nanti akan kami kembangkan menjadi fasilitas pendukung untuk kegiatan wisata religi Ampel," terangnya.

Iman menyebut, setelah pengumuman pemenangan sayembara muncul target pengerjaan bakal dimulai pada awal 2023, termasuk proses lelangnya.

BACA JUGA:  Pelajar Surabaya Raih Perunggu Olimpiade Matematika di Norwegia

"Apakah nantinya akan di kerjasamakan dengan pihak swasta atau nantinya dikelola oleh pemkot sendiri, nanti kami akan menyampaikan saran itu ke Bapak Wali Kota untuk dikaji lebih lanjut," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya