Titik Jatuhnya Pesawat TNI AL Ditemukan, Ada di Kedalaman 15 Meter

Titik Jatuhnya Pesawat TNI AL Ditemukan, Ada di Kedalaman 15 Meter - GenPI.co JATIM
Panglima Koarmada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Hutabarat. (foto : tangkapan layar video Dispenal Koarmada II).

GenPI.co Jatim - TNI Angkatan Laut sudah menemukan titik lokasi jatuhnya Pesawat TNI AL di Selat Madura. 

Diperkirakan pesawat Udara (Pesud) G-36 Bonanza T-2503 itu berada di kedalaman laut sekitar 15 meter.

"Kami sudah menemukan pesawat yang berada di bawah permukaan air kurang lebih 15 meter, saat ini kami upayakan mengangkat pesawat tersebut," kata Panglima Koarmada (Pangkoarmada) II Laksda TNI Hutabarat melalui video yang dikirim ke awak media, Kamis (8/9).

BACA JUGA:  Kronologi Pesawat TNI AL Jatuh di Selat Madura

Pangkoarmada II mengaku, bakal memaksimalkan upaya pengankatan badan pesawat tersebut.

Proses pencarian dan penyelamatan atau search and rescue (SAR) itu dipimpin langsung oleh tim dari Koarmada II.

BACA JUGA:  Pesawat TNI AL Jatuh di Perairan Selat Madura

"Organisasi search and rescue yang dipimpin oleh komandan Koarmada II," katanya.

Pangkoarmada II menambahkan, menerjunkan sejumlah pasukan guna melakukan proses SAR itu.

BACA JUGA:  Pesawat Cessna Mendarat Darurat di Taman Nasional Alas Purwo

"Kapal tujuh KRI, tiga tim penyelam, dan dua tim Ops Paska (diterjunkan, red)," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya