Harga Cabai dan Bawang Belum Normal di Malang, Wajib Tahu Nih!

Harga Cabai dan Bawang Belum Normal di Malang, Wajib Tahu Nih! - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Sejumlah harga bahan dapur, seperti bawang merah, cabai merah, dan cabai rawit masih mengalami kenaikan. (Foto: Ananto Pradana/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Harga cabai dan bawang di pasar tradisional yang tersebar di Kota Malang belum normal. Hal ini merupakan dampak kenaikan harga BBM.

Salah satu penjual Hartanti menuturkan, harga cabai merah masih mahal.

Dia menjelaskan, sebelumnya harga cabai merah berkisar Rp 67.000 per kilogramnya, sekarang menjadi Rp 75.000 per kilogramnya.

BACA JUGA:  Harga Daging Ayam di Kota Malang Belum Normal, Mak-Mak Wajib Tahu

"Sedangkan untuk cabai merah besar sangat terasa. Sebelumnya Rp 50.000 kini berubah menjadi Rp 60.000 per kilo. Perubahan harganya jelas dikeluhkan oleh pembeli," ucap Hartanti kepada GenPI.co Jatim, Jumat (16/9).

Sementara untuk harga bawang merah naik menjadi Rp 36.000 per kilonya dari Rp 30.000 per kilo.

BACA JUGA:  Harga Sewa Jip di Gunung Bromo Naik, Wisatawan Wajib Tahu

Kenaikan dua komoditas ini dirasa oleh Hartanti cukup merata karena ongkos kirim dari distributor yang terdampak oleh kenaikan harga BBM.

Selaras dengan hal tersebut, pedagang lainnya Djatmiko menuturkan bahwa peningkatan harga bahan pangan sudah langsung terjadi sejak kenaikan harga BBM.

BACA JUGA:  Harga Bahan Pokok Mulai Meroket, Cabai Paling Tinggi

Menurutnya, pasca kenaikan harga BBM, banyak distributor yang langsung menyesuaikan harga komditas pangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya