Banjir dan Tanah Longsor di Trenggalek Meluas, 11 Kecamatan Terdampak

Banjir dan Tanah Longsor di Trenggalek Meluas, 11 Kecamatan Terdampak - GenPI.co JATIM
Dampak banjir bandang di wilayah pemukiman nelayan di pesisir Prigi, Kecamatan Watulimo, Trenggalek, Selasa (11/10/2022). ANTARA/HO-Polsek Watulimo.

GenPI.co Jatim - Banjir bandang dan tanah longsor di Trenggalek dilaporkan terus meluas. Data terbaru milik BPBD Trenggalek mengungkapkan belasan kecamatan terdampak banjir dan tanah longsor.

"Totalnya ada puluhan desa/kelurahan dari 11 kecamatan yang terdampak bencana banjir dan longsor selama empat hari terakhir," kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek Tri Puspita Sari, Rabu (12/10).

Jumlah tersebut meningkat dari sebelumnya yang hanya enam kecamatan terdampak banjir dan tanah longsor.

BACA JUGA:  Longsor di Trenggalek Putus Akses Warga 2 Kecamatan di Selatan

Sebelas kecamatan terdampak bencana hidrometeorologi, di antaranya, Kecamatan Panggul, Bendungan, Dongko, Watulimo, Suruh, Munjungan, Pule, Pogalan, Karangan, Gandusari, dan Kecamatan Trenggalek (kota).

"Jadi itu merupakan akumulasi data mulai tanggal 8 sampai 11 Oktober. Selama periode itu terjadi curah hujan cukup tinggi dan mengakibatkan bencana tanah longsor di beberapa titik," kata Pipit.

BACA JUGA:  74 Titik Tanah Longsor di Trenggalek Sebabkan Rumah Warga Rusak

Dia menyampaikan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian yang berlangsung sepekan terakhir tersebut.

Namun, kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah. Banjir dan tanah longsor telah merusak sejumlah rumah warga dan jembatan.

BACA JUGA:  Tampak Tegar, Istri Polisi Asal Trenggalek Korban Tragedi Stadion Kanjuruhan

Kebanyakan kerusakan pada rumah warga terjadi pada bagian dinding samping hingga bagian dapur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya