
GenPI.co Jatim - Wakil Wali Kota Surabaya Armuji atau akrab disapa Cak Ji menyentil kontraktor yang mengerjakan sodetan saluran air karena tidak rapi dan membahayakan warga.
"Saya dikirimi sejumlah video warga terkait pengerjaan crossing saluran air (sodetan, red) di kawasan Wisata Religi Ampel, Surabaya yang membahayakan pengendara motor," katanya, Rabu (19/10).
Menurutnya, pengerjaan sodetan yang tidak rapi itu akan semakin membahayakan pengendara sepeda motor saat musim hujan seperti sekarang.
BACA JUGA: Rumah Mewah Dijual di Gresik, Harganya Murah
Warga harus melintasi jalan yang tidak ditutup plat besi, sehingga rentan selip.
"Apalagi saat ini memasuki musim hujan, dimana curah hujan mulai meningkat," ujar Cak Ji.
BACA JUGA: BMKG Juanda Keluarkan Alarm, Waspada Hujan Deras Disertai Petir
Cak Ji pun meminta pihak kontraktor untuk memastikan keamanan pengendara dan menutup sodetan tersebut dengan plat baja.
"Saya berterima kasih kepada masyarakat yang memberikan kritikan dan masukan sehingga nanti dalam pengerjaan saluran bisa sesuai spesifikasi dan aman," kata dia.
BACA JUGA: Frontage Road Sidoarjo Siap Dibangun, Aloha Bakal Bebas Macet
Dia berharap pengerjaan sodetan bisa mengurangi banjir atau genangan saat hujan. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News