Tanda Gejala Gagal Ginjal Akut Misterius yang Patut Diwaspadai

Tanda Gejala Gagal Ginjal Akut Misterius yang Patut Diwaspadai - GenPI.co JATIM
Tanda Gejala Gagal Ginjal Akut Misterius yang Patut Diwaspadai. foto: dok genpi.

GenPI.co Jatim - Beberapa waktu terakhir masyarakat dikhawatirkan dengan munculnya fenomena gagal ginjal akut pada anak-anak.

Bahkan, di Jawa Timur sudah tercatat ada 24 anak yang terserang penyakit tersebut.

Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular dan Kesehatan Jiwa Dinkes Kota Malang drg Muhammad Zamroni menyampaikan, ada beberapa gejala yang bisa diketahui orang tua ketika anak mengalami penyakit gagal ginjal.

BACA JUGA:  RSSA Kota Malang Umumkan 3 Anak Terpapar Gangguan Ginjal Akut

"Apabila ada gejala mirip ginjal akut pada anak-anaknya yang berusia kurang dari 18 tahun, seperti penurunan volume buang air kecil (BAK) atau tidak ada air kencing sama sekali dengan atau tanpa demam, agar segera dibawa ke fasilitas pelayanan kesehatan," katanya, Rabu (20/10).

Zamroni berharap bahwa masyarakat bisa lebih waspada terkait adanya kasus gagal ginjal akut tersebut.

BACA JUGA:  RSSA Kota Malang Terima Pasien Anak Gejala Gagal Ginjal Akut, 56 Persen Sembuh

Dia menambahkan, Dinkes Kota Malang melalui puskesmas yang tersebar telah melakukan penyuluhan kepada masyarakat.

Edukasi juga telah diberikan melalui beberapa media yang dimiliki Dinkes, puskesmas, dan faskes lainnya.

BACA JUGA:  Dinkes Ngawi Umumkan Balita Meninggal Diduga Gagal Ginjal Akut

Dinkes Kota Malang juga melakukan upaya preventif untuk penyakit-penyakit pada anak termasuk kasus gagal ginjal akut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya