
GenPI.co Jatim - Manajemen Bank Jatim mengguyur bonus kepada atlet dan tim pelatih setelah berhasil juara Livoli 2022 yang berlangsung beberapa waktu lalu.
Bonus yang diberikan manajemen Bank Jatim terhadap tim bola voli ini berupa uang pembinaan sebesar Rp 60 juta.
Selain uang, bonus dari manajemen Bank Jatim dengan pengangkatan jabatan pada beberapa atlet dan karyawan.
BACA JUGA: Sedikit Lagi, Surabaya Bank Jatim Rebut Gelar Juara Livoli 2022
"Ini positif bagi kami dan memacu motivasi untuk lebih baik ke depan dalam meningkatkan prestasi," kata Direktur Utama Bank Jatim, Busrul Iman, dikutip dari Ngopibareng.id, Senin (28/11).
Sementara itu, Manajer Voli Bank Jatim Johanes Koento menyampaikan terima kasih kepada direksi Bank Jatim.
BACA JUGA: Surabaya Bank Jatim Percaya Diri Kunci Gelar Keempat Livoli 2022
Dia mengatakan, apresiasi yang diberikan manajemen bisa membantu motivasi tim lebih baik lagi.
Sementara itu dengan kesuksesan meraih gelar juara Livoli 2022, pihak manajemen bertekad untuk membawa Bank Jatim naik kasta ke kompetisi Proliga.
BACA JUGA: Persiapan 2 Bulan, Bank Jatim Siap Pertahankan Juara Livoli
Menanggapi keinginan manajemen, Johanes optimistis Bank Jatim mampu berlaga di Proliga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News