PVMBG Pastikan Kabar Erupsi Semeru Sebabkan Tsunami Hoaks

PVMBG Pastikan Kabar Erupsi Semeru Sebabkan Tsunami Hoaks - GenPI.co JATIM
Klarifikasi informasi hoaks dari PVMBG (ANTARA/HO-Tangkapan layar medsos PVMBG)

GenPI.co Jatim - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) tegas mengklarifikasi kabar yang sudah beredar di media sosial bahwa erupsi Gunung Semeru dapat menyebabkan Tsunami adalah hoaks.

"Dampak erupsi adalah abu vulkanik yang mendampak bagian barat daya, barat, dan selatan Gunung Semeru," tulis PVMBG dalam akun Twitter, Minggu (4/12).

Di dalam Twitter itu juga, PVMBG menjelaskan awan panas guguran Gunung Semeru menjangkau kurang lebih 13 kilometer ke arah tenggara tidak sampai ke laut.

BACA JUGA:  Daftar Daerah Jawa Timur Beli Solar Subsidi Pakai QR di MyPertamina

"Kabar yang beredar bahwa erupsi Semeru dapat menyebabkan tsunami adalah tidak benar," tulisnya.

Sementara itu Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Lumajang Joko Sambang mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing informasi hoaks mengenai aktivitas Gunung Semeru.

BACA JUGA:  121 Gardu Listrik Terdampak Erupsi Semeru, PLN Tunggu Cuaca Cerah

Dia menegaskan, semua informasi mengenai Gunung Semeru terbaru bisa diakses masyarakat secara langsung melalui berbagai platform aplikasi dan website.

Masyarakat dapat memantau aktivitas Gunung Semeru melalui (www.vsi.esdm.go.id atau magma.esdm.go.id), dan media sosial PVMBG (Facebook, Twitter, dan Instagram pvmbg_). (ant)

BACA JUGA:  Bulog Ponorogo Pastikan Stok Beras Aman, Warga 3 Kabupaten Tak Perlu Cemas

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya