Buaya Muncul di Sungai Bengawan Solo, Bojonegoro, Waspada

Buaya Muncul di Sungai Bengawan Solo, Bojonegoro, Waspada - GenPI.co JATIM
Buaya muncul di Sungai Bengawan Solo, Bojonegoro, Selasa (13/12). (Foto: tangkapan video Damkar Bojonegoro via Ngopibareng.id)

GenPI.co Jatim - Warga di Desa Kebunagung, Kecamatan Padangan, Bojonegoro, khususnya yang banyak melakukan aktivitas di pinggir Sungai Bengawan Solo hendaknya waspada kemunculan buaya.

Buaya tersebut diketahui muncul dan melakukan aktivitas di tepi sungai terpanjang di Pulau Jawa.

Kusnudin (56) warga sekitar mengatakan, kemunculan buaya di Sungai Bengawan Solo sudah kedua kalinya, pertama pada Senin 12 Desember dan kedua Selasa 13 Desember.

BACA JUGA:  Cerita Wali Kota Blitar Santoso Disekap Perampok, Mulut & Mata Ditutup Lakban

Lebih lanjut warga sekitar menjelaskan, kemunculan buaya di Sungai Bengawan Solo sekitar pukul 14.30 WIB.

"Beberapa kali sering lihat buaya di pinggir sungai," ujar Kusnudin dikutip dari Ngopibareng.id, Rabu (14/12).

BACA JUGA:  Warga Semolowaru Utara Surabaya Dibuat Heboh, Temukan Bayi Meninggal

Sementara itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmar) Bojonegoro Ahmad Gunawan minta warga yang tinggal di pinggir sungai waspada.

Dia mengatakan, warga sekitar untuk sementara tidak mandi di sungai atau beraktivitas lama di sungai.

BACA JUGA:  Keren, Rek! Pemkot Surabaya Beri Sentuhan Eropa pada Taman Surya

"Buaya itu habitatnya di air. Makanya warga untuk berhati-hati jika berada di sungai," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya