Daftar Jalan Alternatif di Kota Batu, Cegah Macet Liburan Akhir Tahun

Daftar Jalan Alternatif di Kota Batu, Cegah Macet Liburan Akhir Tahun - GenPI.co JATIM
Arus lalu lintas di pertigaan Pendem, Kota Batu, Jawa Timur. (Foto: Instagram @satlantasresbatu)

GenPI.co Jatim - Kota Batu menjadi salah satu lokasi wisata saat liburan Natal dan Tahun Baru. Sebagai persiapan, Satlantas Polres Batu menyiapkan jalan alternatif.

Hal ini dilakukan untuk menghindari kemacetan yang membuat wisatawan tidak nyaman untuk berkunjung ke sejumlah lokasi liburan.

Kasatlantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati menjelaskan, beberapa jalan alternatif.

BACA JUGA:  Kisah Sukses Nia Sari, Pengusaha Tas Disabilitas Bojonegoro, Kini Banjir Pesanan

"Bagi pengendara dari arah Karanglo, Kabupaten Malang bisa terus melewati Jalan Raya Giripurno untuk menuju kawassan destinasi wisata di Kecamatan Bumiaji," katanya dikutip dari Ngopibareng.id, Rabu (28/12).

Jalan alternatif lainnya adalah, bagi pengendara dari arah Kota Malang yang melewati Kecamatan Dau, Kabupaten Malang dapat terus melewati Jalan Martorejo, Kelurahan Dadaprejo menuju Jalan Raya Oro-oro Ombo, Kota Batu.

BACA JUGA:  Enggan Ribet Pakai STB, Warga Lamongan Pilih Beli Televisi Baru

Selain menyediakan jalur alternatif, Polres Kota Batu juga mempersiapkan rekayasa lalu lintas, melihat situasi dan kondisi.

"Kalau dari arah Pendem itu padat maka kami belokkan ke kiri menuju Dadaprejo," jelasnya. (*)

BACA JUGA:  BMKG Juanda Peringatkan Puncak Musim Hujan, Warga Jatim Perhatikan

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya