Keren, Cak! Mahasiswa Universitas Dinamika Ubah Motor Klasik jadi Bertanaga Listrik

Keren, Cak! Mahasiswa Universitas Dinamika Ubah Motor Klasik jadi Bertanaga Listrik - GenPI.co JATIM
Fadhil Deivan Rashendriya bersama dengan dosenya saat menunjukan motor listrik, inovasinya. (Foto: Pita Sari/Ngopibareng.id)

GenPI.co Jatim - Mahasiswa Universitas Dinamika (Stikom) Surabaya Fadhil Deivan Rashendriya menciptakan inovasi dengan mengubah sepeda motor konvensional menjadi bertenaga listrik. 

Inovasi yang diberi nama Electric Cub (E-CUB) itu mengusung modifikasi motor listrik street cub menjadi NEO Classic.

Fadhil mengungkapkan, inovasi tersebut didasari dari kesukaannya dari motor klasik. Dia kemudian mencoba mengubah motor Honda C-700 menjadi tenaga listrik.

BACA JUGA:  Pameran Inovasi Produk ITS, Ada Mobil Tanpa Sopir Hingga Trail Listrik

"Motor ini saya rangkai dari awal, pertama saya beli rangka motornya dulu dan dipasang komponen listriknya. Seperti brukat dan mesin listriknya," ujarnya dikutip dari Ngopibareng.id, Rabu (1/2). 

NEO Classic ini dibekali dengan daya 1000 watt dan mampu menempuh kecepatan 60 kilometer per jam.

BACA JUGA:  Mahasiswa ITS Buat Inovasi Sumur Resapan, Irigasi Kini Tak Bergantung Musim

"Untuk ketahanan baterainya sekitar dua jam, tetapi ini juga tergantung tarikan gasnya. Semakin cepat laju motornya, baterainya juga akan cepat habis," katanya. 

Bodi sepeda motor diubahnya menggunakan konsep custom culture yang biasa dipakai pada motor Harley. 

BACA JUGA:  UK Petra Luncurkan Inovasi Teknologi Pendidikan Berbasis VR

Dia mengaku telah mendapat 5 permintaan membuat sepeda motor costum tersebut. Fadhil mematok harga antara Rp 30-40 juta, tergantung model yang diminta. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya