Jadwal Keberangkatan Bus Sekolah Gratis Surabaya, Catat

Jadwal Keberangkatan Bus Sekolah Gratis Surabaya, Catat - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Bus sekolah ketika menjemput pelajar. (foto : Diskominfo Kota Surabaya).

GenPI.co Jatim - Dinas Perhubungan (Dishub Surabaya menyediakan bus sekolah gratis untuk pelajar SD hingga SMA.

Kepala Dishub Surabaya Tundjung Iswandaru menjelaskan, rute keberangkatan bus sekolah ini dari lima titik.

Lokasi keberangkatan itu adalah Kantor Kecamatan Rungkut, Kantor Dishub Surabaya, Kantor Kecamatan Tandes, Romokalisari, dan Tambak Sarioso.

BACA JUGA:  Armada Tambah Banyak, ini Cara Mendaftar Bus Sekolah Surabaya

"Titik tersebut ada di setiap wilayah Surabaya menuju ke arah tengah kota di Jalan Wijaya Kusuma," jelasnya.

Sedangkan bagi pelajar yang ingin mendaftar untuk bisa menikmati layanan bus gratis ini bisa langsung ke Kantor Park and Ride Lantai 2 Jalan Mayjen Sungkono Nomor 12 Surabaya.

BACA JUGA:  Pemkab Jember Luncurkan Bus Sekolah Gratis, Catat Jadwalnya

Ketika datang ke sana jangan lupa membawa beberapa persyaratan, seperti fotokopi KK, pas foto 4x6, fotokopi kartu pelajar untuk mendapatkan kartu bus sekolah.

"Armada bus sekolah ini untuk mengurangi penggunaan kendaraan bermotor bagi pelajar di bawah umur," katanya, Jumat (3/2).

BACA JUGA:  Gelar Sidak ke Kios Pupuk Subsidi Bupati Lumajang Temukan Fakta Mecengangkan

Di samping itu, layanan bus sekolah gratis ini untuk menekan angka kecelakaan yang melibatkan pelajar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya