Ubaya Resmikan Rumah Sakit Pendidikan, Sediakan Fasilitas Canggih

Ubaya Resmikan Rumah Sakit Pendidikan, Sediakan Fasilitas Canggih - GenPI.co JATIM
Kegiatan soft opening Rumah Sakit Universitas Surabaya, Sabtu (4/3/2023). ANTARA/HO-Humas Ubaya.

GenPI.co Jatim - Universitas Surabaya (Ubaya) meresmikan rumah sakit untuk masyarakat Jawa Timur dan Indonesia Bagian Timur.

Selain itu, Ubaya bakal menjadikaan rumah sakit ini sebagai pusat pendidikan bagi mahasiswa kedokteran.

"Kami berharap RS Ubaya dapat bermanfaat dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi warga di Surabaya, Jawa Timur dan Indonesia Timur," kata Ketua Yayasan Ubaya, Anton Prijanto, Sabtu (4/3).

BACA JUGA:  Unesa Luncurkan 3 Inovasi Keren untuk Disabilitas

Lanjutnya, meskipun bakal diperuntukkan sebagai rumah sakit pendidikan, fasilitas yang disediakan cukup lengkap dan canggih.

Beberapa keunggulan RS Ubaya ada pada pemakaian teknologi kedokteran terkini untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan.

BACA JUGA:  10 Jurusan ITS yang Sepi Peminat dan Daya Tampung SNBT 2023

RS Ubaya memiliki delapan kamar operasi memiliki alat C-Arm yang dapat melihat ibyek dari pasien secara realtime dengan monitor saat melakukan tindakan.

Kemudian setiap laboratorium sudah dilengkapi dengan teknologi modern, seperti ruang radiologi memakai CT Scan 128 Slice yang dapat menghasilkan gambar rontgen lebih cepat dan beresolusi tinggi.

BACA JUGA:  Unair Kukuhkan 118 Dokter Hewan, Dekan Sampaikan Pesan Penting

Unggulan lain dari RS Ubaya adalah penanganan bayi baru lahir (perinatologi), gigi spesialistik, dan klinik tumbuh kembang (KTK). (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya