4 Kali Portal Jalan Dirusak, Warga Jalan M Yamin Jember Geram, Lapor Dishub

4 Kali Portal Jalan Dirusak, Warga Jalan M Yamin Jember Geram, Lapor Dishub - GenPI.co JATIM
Kondisi portal di Jalan M Yamin, Kelurahan Tegalbesar, Jember dalam kondisi rusak (Foto: Rusdi/Ngopibareng.id).

GenPI.co Jatim - Warga di Jalan M Yamin, Kelurahan Tegalbesar, Kecamatan Kaliwates, Jember dirusak oleh orang tak dikenal.

Salah satu warga perumahan Bumi Tegal Besar (BTB), Feri Sagra mengatakan saat peristiwa itu tidak ada warga yang mengetahui secara pasti.

"Kami mengetahui pagi, diduga perusakan portal dini hari. Saya tidak tahu apakah ini efek setelah ramai diberitakan kemarin atau ada kesengajaan," katanya dikutip dari Ngopibareng.id, Jumat (10/3).

BACA JUGA:  Teror Misterius, Rumah Warga di Probolinggo Dilempar Bondet

Perusakan portal sudah dilaporkan warga ke pengurus RT/RW untuk diteruskan ke Dinas Perhubungan Jember.

Sekadar informasi, portal yang terletak di Jalan M Yamin ini dibuat untuk membatasi kendaraan jumbo.

BACA JUGA:  Pelabuhan Jangkar Situbondo Tambah Jadwal Penyeberangan Saat Mudik, Tujuan Pulau Raas

Menurut Feri, perusakan portal di daerahnya sudah terjadi empat kalinya.

Sebelumnya portal yang berada di ujung selatan, masuk wilayah Kecamatan Ajung rusak sebanyak tiga kali.

BACA JUGA:  Dinkes Kota Madiun Gelar Tes Kebugaran Ratusan Calon Haji, Jalan 1,6 Km

Portal tersebut, kata Feri memang sengaja dipasang oleh Dinas Perhubungan Jember dengan pertimbangan, salah satunya membatasi kendaraan besar yang melintas di Jalan M Yamin. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya